Pages

Tuesday, November 18, 2014

Basic Networking dan Pembuatan Topologi Bus dan Star

Basic Networking dan Pembuatan Topologi Bus dan Star

A. Pengertian Basic Networking
    Basic Networking adalah sebuah kemampuan dari dua buah komputer / lebih untuk dapat saling mengetahui keberadaan satu dengan yang lainnya sehingga memiliki kemampuan untuk melakukan pertukaran data.
      Tapologi Jaringan adalah suatu cara pemetaan dalam menjelaskan hubungan secara geometris antara unsur – unsur dasar penyusun jaringan diantaranya node, link dan station membentuk sebuah jaringan computer yang bisa bekerja sama untuk mencapai suatu tujuan yang sama.
       IP Address adalah alamat numerik yang ditetapkan untuk sebuah komputer yang berpartisipasi dalam jaringan computer yang memanfaatkan IP untuk komunikasi antara node – nya.
       OSI Layer adalah suatu standar yang umum digunakan dalam jaringan dewasa ini. Model OSI Layer menjelaskan bagaimana informasi bergerak dari satu komputer ke komputer lain melintasi media jaringan.
         Perangkat yang digunakan dalam jaringan komputer, yaitu:
         a. Ethernet Card
             Adalah perangkat yang berfungsi sebagai media penghubung antara komputer dengan jaringan luar.
         b. Hub & Switch
           Adalah perangkat konsentrator yaitu perangkat yang digunakan untuk menyatukan kabel – kabel dari workstation, server / perangkat host lainnya.
         c. Repeater
             Adalah perangkat untuk memperkuat sinyal yang melemah karena melewati media transmisi yang panjang.
         d. Bridge
          Adalah mampu menghubungkan antar jaringan yang menggunakan transmisi berbeda. Misalnya, jaringan Ethernet baseband dengan Ethernet broadband.
         e. Router
           Adalah perangkat khusus yang digunakan untuk menangani konektivitas antara dua jaringan / lebih yang terhubung melalui paket switching.
         f. Modem
            Adalah perangkat yang berfungsi merubah sinyal analog menjadi sinyal digital.

Credits: http://gitadwisetiawati.blogspot.com/2012/12/basic-networking-dan-pembuatan-topologi.html

No comments:

Post a Comment